Zinedine Zidane: El Clasico Bukan Untuk Balas Dendam

Zinedine Zidane yakin para pemainnya menyimpan misi balas dendam saat mereka menyambang Barcelona dalam El Clasico jilid II musim ini.
Pada pertemuan pertama di Santiago BernabeuLos Merengues dihajar empat gol tanpa balas oleh musuh bebuyutan mereka. Hasil yang membuat Rafael Benitez kian tidak populer di kalangan fans.
Di tangan Zidane, Madrid merangkai lima kemenangan beruntun di semua kompetisi sejak mereka kalah 1-0 dalam derby versus Atletico Madrid, namun mereka masih tertinggal sepuluh poin dari sang juara bertahan.
“Para pemain sangat tahu apa yang terjadi pada El Clasico sebelumnya,” ungkap Zidane. Revans? Tidak, ini hanya pertandingan yang ingin kami menangkan.
“Kami dalam kondisi baik, permainan yang bagus untuk belakangan ini. Kami terus melakukan tugas kami. Saya ingin melihat tim bermain seperti yang telah mereka lakukan belakangan.”
Zidane mengaku tidak mengalami kecemasan berlebihan menjelang El Clasicopertamanya sebagai pelatih.
“Saya akan tidur seperti biasanya malam ini. Saya akan menikmati hari esok pertandingan Barca Madrid pertama saya sebagai pelatih. Saya ingin menikmatinya.
“Dalam pertandingan sepakbola, kami harus ingat itu dan menikmatinya. Peluang melawan pemain bagus dan menguji diri Anda melawan Barcelona. Tidak mudah mengalahkan Madrid. Saya ingin melihat laga bagus dan tim saya menang.
“Di atas kertas, mungkin ini laga berbeda. Tapi kami tidak akan mengubah apa pun. Kami akan mempersiapkan dengan baik dan memulai laga dengan kuat. Bagi pemain, El Clasico adalah laga terindah yang ada dalam sepakbola. Saya senang sekarang menjalani itu sebagai pelatih,” tandas Zidane.
Sumber : Portal Bola
Share on Google Plus

About admin

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.

0 komentar:

Post a Comment

Blog "DOFOLLOW" Gan
Jangan di SPAM y Gan :)