Pelatih Manchester United, Louis van Gaal menantang sang pemain mudanya, Marcus Rashford untuk tampil lebih tajam lagi. Rashford memang memiliki catatan manis dalam delapan pertandingan terakhir.
Pemuda 18 tahun itu telah berhasil mencetak lima gol dalam delapan pertandingan terakhir. Hasil tersebut tentu berhasil menambah kepercayaan diri Rashford.
Meski demikian, penampilan Rashford tersebut ternyata belum cukup memuaskan Van Gaal. Pelatih yang disebut-sebut akan segera hengkang dari United tersebut mengaku delapan pertandingan terakhir belum dapat membuktikan konsistensi permainan seorang pemain.
“Dia memulai dengan ekspektasi yang cukup besar dan kini tekanan yang diberikan kepadanya semakin besar. Pertandingan pertama bukan merupakan laga yang sulit bagi para pemain muda. Mereka dapat tampil maksimal, sementara klub tidak memiliki ekspektasi tinggi,” ujar Van Gaal.
“Namun kini, kita harus melihat dia dari sisi yang berbeda. Kita harus menunggu dan melihat konsistensi permainannya. Menurut saya, sulit baginya untuk menunjukkan konsistensi permainan dala, waktu dekat,” lanjut Van Gaal.
Sumber : Portalnya Bola
0 komentar:
Post a Comment
Blog "DOFOLLOW" Gan
Jangan di SPAM y Gan :)