Salah satu pemain legenda Chelsea, Gianfranco Zola, membeberkan rencana terbesar dalam karier kepelatihannya. Pria berpaspor Italia itu menegaskan bahwa dirinya sangat berhasrat mengarsiteki skuad si Biru di waktu yang akan datang.
“Mimpi terbesar dalam karier saya adalah menjabat sebagai manajer klub seperti Chelsea, dan itu dapat dibilang merupakan ambisi saya di masa depan,” ungkap Zola.
Meski begitu, Zola mengaku masih butuh waktu untuk dapat meningkatkan kemampuannya sebagai seorang manajer. Maka itu, ia bertekad untuk lebih dahulu membawa klub yang kini dibesutnya yakni Al Arabi berprestasi di Liga Qatar.
“Saya menyadari harus meningkatkan kemampuan saya sebagai manajer jika ingin berada di sana. Saya bekerja keras untuk mencapai tujuan saya tersebut, dan Qatar sangat membantu untuk mewujudkan segala rencana saya itu,” lanjut pria berusia 49 tahun itu.
“Saya mencoba untuk membuat tim saya memainkan sepakbola yang saya inginkan. Saya baru memulai kiprah dengan Al Arabi dan saya yakin akan ada hasil dalam waktu dekat,” tutur mantan personel Timnas Italia tersebut.
Masa depan manajer Chelsea saat ini, Jose Mourinho, memang sedang berada dalam status yang tak jelas. Penyebabnya adalah sejumlah hasil minor yang harus diterima oleh skuad The Roman Emperors sejauh ini.
Sumber : Portalnya Para Penggila Bola
0 komentar:
Post a Comment
Blog "DOFOLLOW" Gan
Jangan di SPAM y Gan :)